Alhamdulillah, Madtsansa Sukses Gelar ANBK Tahun 2024

Banjarnegara– Gelaran Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024 MTs Negeri 1 Banjarnegara telah sukses dilaksanakan selama dua hari berturut-turut, 11-12 September 2024.

ANBK sebagai upaya penilaian terhadap mutu setiap madrasah, sekolah, dan program keseteraan pada jenjang dasar dan menengah pada pelaksanaannya membutuhkan persiapan yang maksimal baik secara materi mau sarana dan prasarana.

Yatiman, Kepala MTs Negeri 1 Banjarnegara pada Kamis (12/9) menutup kegiatan ANBK dihadapan para pengawas ruang dan panitia. Dalam sambutannya ia mengatakan bahwa Asesmen Nasional ini bukan berperan sebagai pengganti UN.

“Asesmen Nasional ini tidak menggantikan peran UN dalam mengevaluasi prestasi hasil belajar siswa secara individual, melainkan menggantikan peran UN sebagai sumber informasi untuk memetakan dan mengevaluasi mutu sistem pendidikan. Alhamdulillah kegiatan ini telah berjalan lancar, semoga hasil dari kegiatan ini benar benar dapat mengevaluasi mutu pendidikan di Madrasah dan Madtsansa khususnya untuk ke depannya dapat kita evaluasi bersama,” ucap Yatiman.

Lebih lanjut, Yatiman mengucapkan terima kasih kepada para pengawas ruang ANBK yang selama dua hari ini membersamai duta ANBK Madtsansa.

Sementara itu Yuniyati selaku wakil kepala urusan kurikulum dan ketua panitia ANBK Tahun 202,4, kepada tim Warta Madtsansa menyampaikan bahwa dari hasil pelaksanaan ANBK tahun lalu ada beberapa indikator yang perlu peningkatan.

“Semoga tahun ini semua indikator dapat melampaui capaian minimum karena tahun lalu masih ada indikator yang memerlukan peningkatan. Secara teknis, Alhamdulillah… ANBK tahun ini lebih lancar,” ungkap Yuniyati.

Gaharu Oktavinatha siswa kelas 8C unggulan Tahfiz yang merupakan salah satu peserta ANBK tahun 2024 ini mengaku sudah berjuang semaksimal mungkin.

“Alhamdulillah akhirnya selesai. Insya Allah saya sudah berusaha mengerjakan sebaik-baiknya dan semaksimal mungkin yang saya bisa lakukan. Semoga apa yang saya dan teman-teman kerjakan dalam dua hari ini hasilnya baik. Aamiin” ujar Gaharu bersemangat. (lin)